Tari Nusantara Meriahkan Jambore Bahasa Pondok Pesantren Darul Amanah

NGADIWARNO – Berbagai tarian nusantara ditampilkan dalam kegiatan upacara pembukaan jambore bahasa Tahun 2023 di Pondok Pesantren Darul Amanah. Ahad, 5 Februari 2023.

Berbagai penampilan disuguhkan oleh para penari dari santriwan dan santriwati seperti tari adat bali, tari barong, tari merak, tari remo dan lain-lainya.

Kegiatan jambore bahasa ini diselenggarakan oleh bagian LAC (Language Advisory Council, Dewan Pembina Bahasa) dan CLI (Central Language Improvement, Pusat Pengembangan Bahasa).

Pembukaan Jambore Bahasa dihadiri oleh Pimpinan, Wakil Pimpinan, Direktur TMI, Dewan Guru dan Ribuan santri Pondok Pesantren Darul Amanah.

Bertindak sebagai upacara pada jambore bahasa kali ini adalah Dr. Setia Rini, S.Pd., M.Pd. (Kaprodi S2 Tadris Bahasa Inggris UIN Salatiga)

Dr. Setia Rini, S.Pd., M.Pd menyampaikan dalam pidatonya bahwa dengan bahasa kita bisa meraih dunia, sesuai dengan tema jambore bahasa yakni “With language together teach the nation, rise to inspire the world”.

Beliau mengajak kepada seluruh santri pondok pesantren Darul Amanah untuk menyukai bahasa, karena sekali lagi dengan hal tersebut akan memudahkan kita untuk mengembangkan diri.

Perlombaan yang diadakan juga sangat variatif dan itu semua bisa menjadi bekal santri kedepannya. Alih-alih sebagai bekal, Beliau juga menanyakan kepada santri “ Who wants to study in europe? swiss? America?”, serentak seluruh santri menjawab, “I Want”,.

Kemudian, melalui lirik lagu “If you believe “ by Strive to be, beliau mengajak santri untuk mendalami maksud dari lagu tersebut. Kesimpulannya adalah mereka bisa melakukan apapun selagi hal tersebut baik apabila dipenuhi dengan keyakinan yang kuat. Beliau percaya bahwa santri-santri Darul Amanah adalah santri-santri yang hebat.

Pembukaan Jambore Bahasa Tahun 2023 ditandai dengan pemukulan Gong, Pelepasan Balon, Pelepasan Burung Merpati, dan Penandatangan Prasasti kegiatan

Selain itu, terlaksana juga kegiatan penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Program Pasca Sarjana Tadris Bahasa Inggris UIN Salatiga dengan Pondok Pesantren Darul Amanah termasuk didalamnya lembaga sekolah yang ada baik MTs, MA, SMK maupun TMI. Isi perjanjian tersebut secara garis besar adalah kerjasama dalam bidang pengabdian masyarakat.

Perjanjian ini sebagai jalan untuk bisa saling kerjasama dalam hal pendidikan, pembekalan guru, maupun bagi UIN itu sendiri dan harapanya adalah sama-sama membawa berkah bagi keduanya.