Program Pendidikan

 

Pondon Pesantren Darul Amanah Tahun Ini Membuka Empat Program Pendidikan 

  • Tarbiyatul Mu’alimin Al-Islamiyah (TMI),

Terdapat dua macam program yang dicapai di KMI/TMI Pondok Pesantren Darul Amanah : program reguler dan program intensif.

1. Program Pengatur.

Program ini bagi siswa lulusan Sekolah Dasar atau Madrasah Ibtidaiyyah, dengan masa belajar 6 tahun, yakni dicapai dari kelas 1 secara berurutan sampai kelas 6.

2. Program Intensif.

Program ini diikuti oleh siswa-siswa lulusan SMP atau MTs dan di atasnya, dengan masa belajar 4 tahun, dengan urutan kelas 1-3-5-6.

  • Madrasah Aliyah (MA),

Program Pendidikan IPA, IPS, dan AGAMA, terakreditasi A

  • Madrasah Tsanawiyah (MTs),

Terakreditasi A

  • Sekolah Menengah Kejuruan (SMK),

Program Keahlian Busana Butik (BB) dan Teknik Komputer Jaringan (TKJ)

  • Sekolah Sepak Bola Berbasis Pesantren

Darul Amanah Football Academy atau sering disingkat DAFA merupakan satu lembaga pendidikan sepak bola yang berbasis pesantren, sehingga para santri tidak hanya mendapatkan pelatihan dan berlatih sepak bola, tetapi juga ditanamkan ilmu agama.

Dari lima program diatas, tidak lepas tentunya dengan kegiatan keagamaan santri, seperti sholat berjamaah, tadarus Al-Qur’an, belajar Kitab Kuning, dan lainya. Serta dengan kegiatan ekstrakurikuler santri seperti, keterampilan menjahit, kajian kitab amstilati, kitab kuning, Qiroati, Al Qur’an, seni Baca Al Qur’an, Tahfidzul Qur’an, seni bela diri Tae Kwon do, bicara tiga bahasa (Arab, Inggris, Indonesia), keorganisasian, marchingband/drum band, rebana modern, dan masih banyak lainnya.

 Posted by at 1:17 PM