ARTIKEL

Peserta Karnaval Pondok Pesantren Darul Amanah Tarik Perhatian Ribuan Masyarakat Sukorejo

Posted by admin
28/08/2022 | 13:05 WIB

SUKOREJO – Semarak meriahnya pawai karnaval tingkat Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal untuk peringati HUT Kemerdekaan ke-77.

Nampak ribuan peserta mempersiapkan diri sesuai nomor urut barisan di lapangan dan rute karnaval dimulai dari depan SMP N 01 Sukorejo diakhiri perjalanan sampai lapangan desa kebumen. Sabtu, (27/8/2022).

Satu hari sebelumnya juga telah di meriahkan karnaval namun dalam skala yang lebih kecil yakni untuk Sekolah dasar dan Taman kanak-kanak. Untuk perayaan karnaval tingkat SMP, SMA dan umum dilaksanakan pada hari ini dengan penuh semarak.

Seluruh elemen sekolah dan masyarakat tampak sangat antusias dalam mengikuti event tahunan ini. Tak hanya dari pihak sekolah saja dari remaja dari berbagai desa juga turut ikut meramaikan mulai dari dengan tema Kemerdekaan, kebhinekaan dan juga tema lainya.

Yang sempat menarik perhatian ribuan penonton salah satunya peserta karnaval dari Pondok Pesantren Darul Amanah yang pada hari ini ratusan santri menampilkan pakaian adat nusantara, marching band, topeng ireng, pakaian fashion show dan penampilan lainya.

Diawali dengan pasukan PASKIBRA dengan gagah melangkahkan derap kakinya lurus kedepan menuju cita-cita bangsa yang sejalan dengan tema HUT RI “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”. Dilanjutkan barisan pasukan MADANI CORPS PUTRI (Marching Band of Darul Amanah Nippy and Incredible).

Disusul Srikandi Batik Karnival yang elok jelita, siap membawa terbang tinggi asa kemerdekaan Indonesia menuju dunia. Dibelakang Batik Karnival menyusul pejuang topeng ireng wanita dengan maskot HANOMAN, seorang panglima perang yang mempunyai keberanian gigih menyelamatkan dewi shinta, hal ini pula yang dilakukan pasukan topeng ireng putri yang saling bahu membahu kompak melangkah dengan gemerincing lonceng di kaki menambah semangat menyambut asa kemerdekaan Indonesia di depan mata. Dan ditutup dengan pasukan putra dengan gigihnya membawa ogoh-ogoh.

Menurut pendamping peserta karnaval Pondok Pesantren Darul Amanah Muhammad Ahkam, S.Pd.I menyampaikan, bahwa santri Pondok Pesantren Darul Amanah dari awal sudah mempersiapkan dengan maksimal dari kostum dan perlengkapan lainya dengan harapan ikut memeriahkan karnaval ini dengan baik.

Lebih lanjut Muhammad Ahkam, S.Pd.I mengatakan bahwa santri sangat antusias mengikuti karnaval ini, selain memeriahkan HUT RI Ke 77 kami juga memperkenalkan kepada seluruh masyarakat bahwa Santri Pondok Pesantren Darul Amanah berasal dari berbagai daerah dengan menampilkan kostum adat nusantara.

“Semoga dengan mengikuti karnaval ini santri lebih memahami makna persatuan dan kesatuan serta menjaga budaya adat nusantara indonesia”, Tutupnya.

ARTIKEL TERKAIT