ARTIKEL
Debat Kandidat Calon Ketua Koordinator Pramuka Dan Commando Taekwondo Pondok Pesantren Darul Amanah Masa Bhakti 2022-2023
DARUL AMANAH – Koordinator Pramuka dan Commando Taekwondo Pondok Pesantren Darul Amanah merupakan lahan lain untuk berorganisasi selain daripada OSDA. Kedua Oraganisasi tersebut mempunyai masa kerja yang sama dengan OSDA, sehingga dalam berorganisasi pun bersamaan dan saling berkerja sama.
Memasuki semester genap ini, Koordinator dan Commando harus sudah mulai mereorganisasi kepengurusannya. Setelah debat kandidat calon ketua OSDA masa bhakti 2022-2023 yang telah dilaksanakan, kini diadakannya Debat Calon Kandidat Ketua Koordinator Pramuka dan Commando Taekwondo masa bhakti 2022-2023.
Berbeda dengan OSDA yang melalui jalur konsulat dalam pemilihan kandidat, Koordinator Pramuka menggunakan jalur DSM (Darul Amanah Scouting Movement) atau jalur gugus depan. Dari 3 DSM yang ada di Pondok Pesantren Darul Amanah, didapatkannya 3 Kandidat calon Ka. Koordinator dai utusan masing masing DSM. Juga dalam Commando, melalui jalur Dojang yang ada di Pondok Pesantren Darul Amanah yang menghasilkan 3 kandidat kuat Jendral Tae Kwon do dari setiap dojangnya.
Seperti halnya Debat Kandidat Ketua OSDA, Debat Kandidat Calon Ketua Koordinator dan Commando juga terlaksana dengan gemuruh santri yang mendukung kandidatnya masing masing. Penyampaian Visi misi, adu argument, dan saling tanya jawab tidak terlewatkan pada debat kandidat ketua koordinator dan Commando malam hari ini yang dilaksanakan di aula masjid putra dan masjid putri, Jumat dan Sabtu, 11 dan 12 Februari 2022.
Adapun nama Kandidat Calon Ketua Koordinator Pramuka dan Commando Taekwondo sebagi berikut :
Kandidat Calon Ketua Koordinator Pramuka
Putra
1. Himawan Galih Yudi Prasetya – Muara bungo, Jambi
2. Angga Kurniaji – Tulis, Batang
3. Rizal Fakri Huda – Kangkung Kendal
Putri
1. Utami Cantika Munfaati – Pelutan, Pemalang
2. Riyanti Nafisa Putri – Tarub, Tegal
3. Nabila Nihayatul – Weleri, Kendal
Kandidat Calon Jendral Commando Taekwondo
Putra
1. M Robith Qolbaini Wibisono – Kaliwungu, Kendal
2. Ari Dwi Kuntoro – Pageruyung, Kendal
3. Muhammad Mu’adz Al Fayyad – Batang.
Putri
1. Nur Rofiqoh Silki – Patebon Kendal
2. Risma Choirunnisa – Kandeman Batang
3. Dyah Rahayu Putri – Bantu Putih, Batang.
Pada Debat Kandidat Calon Ketua Koordinator dan Commando ini terdapat 3 sesi pembahasan, diantaranya :
1. Membahas tema pada debat malam hari ini “Pesantren sebagai lembaga pewujud berkarakter melalui Pramuka dan Taekwondo”.
2. Membahas kepengurusan yang akan datang dan dihadapinya.
3. Membahas tentang agenda atau kegiatan yang akan diadakan pada kepengurusan untuk 1 tahun kedepan.
Pembina Taekwondo Ustdzah Zulia Nur Mualifah mengatakan, “Pada malam hari ini kita mengadakan debat kandidat calon ketua koordinator dan Commando, kita bisa lihat bersama, calon kandidat yang insyaallah akan membawa kepengurusan koordinator dan Commando masa bhakti 2022-2023 semakin maju”.
“Seperti pepatah _patah tumbuh hilang berganti, belum patah sudah tumbuh, belum hilang sudah ada gantinya_ . Sebelum organisasi kakak kelas kita digantikan, kita harus punya pondasi selanjutnya untuk generasi yang lebih maju” tambahnya.
“Pesan saya, kalian harus bisa membedakan antara pemimpin dan bos. Jika bos hanya bisa bilang “kerjakan !”, Namun seorang pemimpin mampu untuk mengatakan “mari kita kerjakan bersama” “tutupnya.
Acara pun telah berakhir dengan tepukan yang sangat ramai oleh santri serta para pembina koordinator dan Commando, dan ditutup dengan pembacaan do’a.