ARTIKEL

Baznas Kab. Kendal Laksanakan Program Pendidikan Kesehatan Pesantren di Ponpes Darul Amanah

Posted by SVQ.Da
20/03/2024 | 12:23 WIB

SUKOREJO – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI melalui Rumah Sehat BAZNAS (RSB) menggulirkan program Pendidikan Kesehatan Pesantren di 32 lokasi dari 11 provinsi di Indonesia selama bulan suci Ramadhan 1445 H.

Adapun 32 lokasi tersebut yakni di RSB di DKI Jakarta serta pesantren di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DI Yogyakarta, Kepulauan Bangka Belitung, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Kepulauan Riau, Sumatera Utara, dan Kalimantan Timur.

Rabu, 20 Maret 2024 bertempat di Gedung Yayasan Pondok Pesantren Darul Amanah Sukorejo Kendal, Baznas Kabupaten Kendal melalui Rumah Sehat Baznas (RSB) mengadakan Program Pendidikan Kesehatan Pesantren Tahun 2024.

Nampak hadir dalam kegiatan ini Ustadz Zaenal Abidin, S.Pd.I, M. Munhamir, Nunuk Sarah Zenubia, Moh. Musta’in, dr. Afandi, Munasifatun Nikmah, Akhmad Mursyidi, dan Nurul Ulya Hasan.Kegiatan ini diikuti 100 santriwati Pondok Pesantren Darul Amanah perwakilan masing-masing tingkatan dari MTs, MA, SMK dan Program Muadalah.

Program Pendidikan Kesehatan Pesantren secara gratis ini berupa penyuluhan kesehatan reproduksi dan penyaluran paket gizi kepada para santri.

“Kami berharap program Pendidikan Kesehatan Pesantren dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para santri, sehingga ke depan mereka dapat tumbuh menjadi generasi yang sehat dan unggul,” ucap dr. Affandi selaku pemateri pada hari ini.

Program ini bertujuan untuk menekankan kepada proses pertumbuhan dan pengembangan mencapai dewasa sehat dan mengasah kemampuan peserta didik atau santri.

“Kami menyadari bahwa pendidikan dan penyuluhan tentang kesehatan merupakan langkah awal yang penting dalam mewujudkan masyarakat yang lebih sehat dan sejahtera,” ujarnya.

Oleh karena itu, lanjutnya, program tersebut diharapkan dapat menghindarkan peserta didik dari perilaku beresiko atau pengaruh luar yang negatif untuk kesehatan, khususnya kesehatan reproduksi.

ARTIKEL TERKAIT