ARTIKEL

140 Anggota Pramuka Penggalang Dan Penegak Gugus Depan Pondok Pesantren Darul Amanah Ikuti Seleksi Pramuka Garuda

Posted by admin
19/01/2022 | 12:41 WIB

140 Anggota Pramuka Penggalang Dan Penegak Gugus Depan Pondok Pesantren Darul Amanah Ikuti Seleksi Pramuka Garuda

Sukorejo – Pramuka Garuda merupakan tingkat kecakapan paling tinggi dalam setiap jenjang anggota Pramuka (Siaga, Penggalang, Penegak, dan Pandega). Pramuka Garuda diatur dalam keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 038 tahun 2017 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pramuka Garuda.

Seorang peserta didik dari anggota Pramuka yang telah mencapai tingkatan terakhir dalam golongannya, dan telah memenuhi syarat untuk menjadi Pramuka Garuda, berhak mengajukan permohonan melalui pembina gudepnya kepada Kwartir untuk dapat diuji kelayakan dan naik ke tingkatan Garuda.

MTs. MA & SMK Darul Amanah dengan 140 santri putra dan putri dari anggota Pramuka golongan penggalang dan penegak, mengajukan diri menjadi Pramuka Garuda dengan persyaratan dan kelayakan yang siap untuk dinilai agar menjadi Pramuka Garuda.

Secara bergantian para anggota calon pramuka garuda baik anggota pramuka panggalan maupun penegak mengikuti ujian kelayakan dihadapan para penguji dari Kwarcab Kabupaten Kendal yang dilaksanakan di Halaman Masjid Putri pada hari Rabu, 19 Januari 2022.

Seluruh peserta Pramuka Garuda Darul Amanah Gugus Depan Kendal 12.117-12.118/12.139-12.140/12.141-12.142, telah dinyatakan lulus oleh tim penilai Kwarcab Kabupaten Kendal, setelah melewati proses penilaian dan evaluasi tentang kelayakan, baik dalam segi mental, maupun sisi kelayakan persyaratan. Serta telah dinyatakan lulus dalam sesi wawancara oleh tim penguji.

Setelah dinyatakan lulus oleh tim penilai dan penguji Pramuka Garuda, seluruh calon anggota Pramuka Garuda turut mengikuti upacara Pelantikan dan Pengukuhan Pramuka Garuda yang dilaksanakan di Gedung Olahraga Indonesia Raya Pondok Pesantren Darul Amanah.

Kak Rizki Yuniarti Selaku Anggota MABIKORI berharap dengan adanya anggota Pramuka Garuda di Pondok Pesantren Darul Amanah mampu menjadi contoh bagi anggota pramuka lainya dan menjadi teladan bagi generasi selanjutnya.

ARTIKEL TERKAIT