ARTIKEL

Ujian Nasional MTs Darul Amanah

Posted by admin
29/04/2012 | 05:08 WIB

Kendal/darulamanah.com -Darul amanah- para santri kelas IX Mts DArul Amanah disibukkan dengan kegiatan- kegiatan yang menyangkut dengan adanya UN ( Ujian NAsional ) tahun ajaran 2011/2012 dari les sore pemadatan materi untuk persiapan menghadapi UN . Dimana UN itu dilaksanakan mulai hari senin kemarin ( 23/4 ) dan berakhir pada hari kamis ( 26/ 4). UN yang dilaksanakan di komplek Darunnajah itu diikuti oleh 169 peserta. 169 peserta itu terdiri dari santri putra yang berjumlah 80 peserta dan santri putri yang berjumlah 89 peserta.

Untuk memepermudah proses belajar untuk para santri yang laju, mereka diwajibkan untuk mukim di Pondok Pesantren Daru Amanah.para santri lajo mulai mukim pada hari(20/4)dan akan pulang kerumah kembali setelah selesai UN.para peserta UN dari kelas  IX MTs Darul Amanah selalu belajar dengan sungguh-sungguh agar mereka dapat lulus100%.

Seperti yang sudah terjadi turun-temurun setiap kali akan menghadapi UN para santri kelas IX selalu berdo’a setelah melaksanakan sholat 5 waktu mereka selalu berdo’a bersama agar dimudahkan dalam menghadapi UN.bahkan tidak hanya itu,bahkan  sebelum mereka masuk ruang ujian terlebih dahulu  berkumpul di masjid untuk berdo’a bersama.jadi tidak  hanya selesai sholat 5 waktu saja.dan untuk mempersiapkan UN tersebut  para santri kelas IX diberi materi tambahan oleh para asatidz dan asatidzah.setiap  mereka selesai melaksanakan sholat maghrib  mereka senantiasa tidak lupa untuk membaca al qur’an sejenak dilanjutkan pemberian materi tambahan oleh dewan Guru yang bertempat di masjid DN(Darunnajah)khusus putra,dan di depan gedung Al- falah khusus putri.

ARTIKEL TERKAIT