ARTIKEL
Kursus Mahir Tingkat Dasar (KMD) 2022, Mengambil Tema Serempak Kobarkan Imajinasi
SUKOREJO- KMD atau Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar merupakan suatu kegiatan guna pembinaan yang bertujuan untuk memberi bekal pengetahuan dasar, ketrampilan, dan pengalaman praktis membina pramuka melalui kegiatan kepramukaan dalam satuan Pramuka.
Materi KMD disajikan dengan pendekatan dan berfokus pada pembelajaran diri interaktif progesif dengan melibatkan peserta secara langsung dalam proses belajar mengajar dengan menggunakan metode diantaranya: Diskusi kelompok, curah gagasan, metta Plan, study kasus, kerja kelompok, demonstrasi, dan lain sebagainya.
195 peserta yang berasal dari santri kelas 5 TMI anggota Pramuka Gugus Depan 12.139-12.140/12.141-12.142. telah terdaftar pada Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD) pada tahun 2022 ini.
Kegiatan KMD Tahun 2022 mengambil tema serempak mengobarkan imajinasi yang menggambarkan semangat bersama-sama menggapai harapan dan cita-cita.Pembukaan KMD hari pertama di Pondok Pesantren Darul Amanah bertempat di Gedung Olahraga Darussalam Hari Sabtu, 2 juli 2022.
Turut hadir dalam pembukaan tersebut, Bapak pimpinan Pondok Pesantren Darul Amanah K.H. Mas’ud Abdul Qodir, Sektretaris Kwarcab Kendal, K.H. Drs Muhammad Yusuf Karnadi, M.T, Wakil Pimpinan Darul Amanah H. Muhammad Adib, Lc, MA, H. Muhammad Fatwa, M.Pd Direktur TMI Darul Amanah, Kapusdiklatcab Cakra Krida, Kak. Mujiyanto, S.Pd., M.Pd. beserta Pelatih Pusdiklatcab Cakra Krida Kwarcab Kendal, Ka Kwaran Sukorejo beserta andalan, Ka. Polsek Sukorejo, Ka. Koramil Sukorejo, Pamong Saka Bhayangkara Polsek Sukorejo, Saka Wirakartika Koramil Sukorejo, Saka Bhakti Husada Puskesmas 01 Sukorejo, Mabigus MA Darul Amanah Kak. Zaenurrofiqin, S.Pd.l, Mabigus SMK Darul Amanah Kak. Muhammad Muftiharis, S.Pd.
Acara ini akan berlangsung selama 6 hari terhitung dari Hari Sabtu 2 Juli 2022 sampai Kamis 7 Juli 2022. Kegiatan ini bisa dikatakan sangat ramai, dengan 195 peserta yang turut meramaikan acara tersebut. Tawa canda serta yel-yel yang senantiasa di sorakkan juga bergabung dalam acara ini.
6 hari, tentunya waktu yang sangat banyak bagi peserta untuk mendapatkan banyak ilmu. Terbukti pada hari pertama ini mereka banyak menerima bimbingan, ilmu, materi dari Pusdiklatcab Cakra Krida Kwartir Cabang Kendal.