ARTIKEL
Kegiatan LPK ( Lomba Perkemahan Khutbatul Arsy )
Sukorejo/da.com- LPK atau Lomba Perkemahan Khutbatul Arsy merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan Porseka. Kegiatan LPK ini dibuka pada hari rabu ( 18/09/2013 ) dalam acara upacara pembukaan LPK di komplek darunnajah. LPK dilaksanakan selama 3 hari yaitu mulai hari Rabu ( 18/09 ) sampai hari jum’at ( 20/09). Adapun kegiatan dalam LPK ini adalah kegiatan- kegiatan yang berhubungan dengan kepramukaan . Berbagai kompetisi dan perlombaanpun dilaksanakan seperti semapore, baris berbaris, peonering, dan lain sebagainya. Selama kegiatan LPK, para santri tinggal di tenda masing – masing. Santriwan mendirikan tenda di Bumi perkemahan Darunnajah yang terletak di samping masjid putra tepatnya di lahan baru, sedangkan santri putri di Bumi Perkemahan Wali Songo yang terletak di komplek wali songo. Para santri terlihat semangat dan senang dalam mengikuti berbagai kegiatan dalam LPK tersebut.