ARTIKEL
AJMALA-SANTRI LOKAL SUARA INTERNASIONAL
Sekali lagi, ajang tahunan yang biasa digelar di akhir kepengurusan, diselenggarakan dengan sanngat meriah. AJMALA Ajang Musik Anta Anti, sebuah event lomba tarik suara dan bermusik ini menjadi salah satu event yang paling populer dan paling diminati di kalangan santri putri Pondok Pesantren Darul Amanah. Kamis (16/2) final AJMALA dilaksanakan di lapangan robitoh komplek putri Pondok Pesantren Darul Amanah, setelah seminggu yang lalu melaksanakan audisi yang cukup ketat. Final Ajmala ini diikuti oleh 8 finalist yang berhasil lolos dari audisi ketat yang diikuti oleh puluhan santri putri yang ingin menunjukkan bakat bermusik mereka.
Kedelapan finalist tersebut harus menunjukkan suara terbaik mereka dalam final tersebut dengan membawakan 2 lagu terbaik mereka. Dalam persiapan menuju puncak acara ini, mereka dibimbing oleh mentor-mentor dari pengurus OSDA yang memiliki potensi dalam musik. Merekapun menjalani latihan ketat dibawah bimbingan mentor-mentor mereka sehingga vocal mereka terolah layaknya penyanyi internasional. Dan benar, kedelapan finalist tersebut berhasil membuat dewan juri dan semua santri yang hadir memenuhi lapangan robithoh itu tercengang saat terdengar suara merdu mereka.
Bebarengan dnegan perundingan Dewan Juri dalam meutuskan siapa yang akan menjadi jawara dalam Ajmala 2017 ini, lapangan robitoh semakin riuh oleh bintang tamu yang dengaja diundang untuk memeriahkan acara final Ajmala ini . Baintang tamu ini adalah band asaatidz yang terbentuk khhusus untuk acara final Ajmala ini. dengan lagu-lagu andalannya mereka seakan-akan menghipnotis semua mata yang ada. Benar-benar berhasil memukau ratusan santri putri yang hadir memenuhi lapangan robitoh.
Setelah melalui proses perundingan yang panjang, akhirnya dewan juri memutuskan Siti alimatun, santri kelas 3 TMI sebagai jawara Ajmala tahun 2017 ini. Dan dengan in berakhirlah ajang music paling bergengsi di Pondok Pesantren Darul Amanah, kita akan tunggu suara-suara merdu santri Darul Amanah di ajang music anta anti tahun depan.