ARTIKEL

Unissula Berikan Beasiswa Hingga Rp100 Juta bagi Santri Darul Amanah yang Masuk Fakultas Kedokteran

Posted by admin
21/01/2026 | 08:17 WIB

KENDAL – Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang memberikan beasiswa dan keringanan biaya pendidikan hingga Rp100.000.000 (seratus juta rupiah) bagi santri lulusan Pondok Pesantren Darul Amanah yang melanjutkan studi ke Fakultas Kedokteran Unissula.

Program beasiswa tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Rektor III Unissula, H.M. Qomaruddin, ST, M.Sc, Ph.D, dalam kegiatan kuliah umum yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Darul Amanah. Kebijakan ini menjadi bentuk komitmen Unissula dalam mendukung akses pendidikan tinggi bagi santri pesantren.

Selain potongan biaya hingga Rp100 juta khusus Fakultas Kedokteran, Unissula juga memberikan beasiswa sebesar 50 persen bagi seluruh santri lulusan Pondok Pesantren Darul Amanah yang melanjutkan pendidikan di beberapa fakultas di Unissula. Tak hanya itu, pada beberapa fakultas tertentu, santri juga mendapatkan pembebasan biaya pendaftaran.

Wakil Rektor III Unissula menegaskan bahwa santri pesantren memiliki potensi akademik dan karakter yang kuat untuk menempuh pendidikan di Fakultas Kedokteran. Nilai-nilai kedisiplinan, kejujuran, dan akhlakul karimah yang ditanamkan di pesantren menjadi modal penting dalam menjalani pendidikan kedokteran yang menuntut ketekunan dan tanggung jawab tinggi.

Pemberian beasiswa ini diharapkan dapat membuka kesempatan yang lebih luas bagi santri Darul Amanah untuk berani bercita-cita menjadi dokter, tanpa harus terbebani oleh biaya pendidikan yang tinggi. Dengan dukungan ini, Unissula ingin mendorong lahirnya dokter-dokter masa depan yang tidak hanya kompeten secara keilmuan, tetapi juga berkarakter Islami.

KH. Mas’ud Abdul Qodir Pimpinan Pondok Pesantren Darul Amanah menyambut baik program beasiswa tersebut dan menyampaikan apresiasi kepada Unissula Semarang. Kerja sama ini dinilai sebagai langkah strategis dalam memperluas akses santri pesantren ke dunia pendidikan tinggi, khususnya di bidang kesehatan.

Melalui program beasiswa ini, diharapkan terjalin sinergi yang berkelanjutan antara Pondok Pesantren Darul Amanah dan Unissula Semarang dalam mencetak generasi unggul yang berkontribusi bagi umat dan bangsa.

Ke depan, Pondok Pesantren Darul Amanah berkomitmen untuk terus mendorong dan mempersiapkan santri agar mampu bersaing masuk perguruan tinggi favorit, termasuk Fakultas Kedokteran, serta memanfaatkan peluang beasiswa yang telah disediakan.

ARTIKEL TERKAIT