Tingkatkan Keterampilan, Santri Darul Amanah Ikuti Webinar Ketrampilan Remaja Untuk Masa Depan

Damayanti Dinda. K. siswa kelas XII Ma Darul Amanah sat sedang mengikuti Webinar Keterampilan Remaja Untuk Masa Depan, Sabtu (3/10/2020)

Keterampilan merupakan sebuah kewajiban yang harus dimiliki oleh setiap orang. Mengingat begitu ketatnya persaingan dalam dunia industry 4.0.

 

Remaja, dalam hal ini siswa merupakan asset besar yang dimiliki oleh sebuah Negara yang harus dipersiapkan dalam menghadapi masa depan, yang tentunya akan terjadi peningkatan persaingan yang lebih signifikan lagi.

 

Bertolak dari persoalan tersebut, Madrasah Aliyah (MA) Pondok Pesantren Darul Amanah, dalam hal ini diwakili oleh Damayanti Dinda Kinasih (XII MA) mengikuti Webinar Keterampilan Remaja Untuk Masa Depan, yang dilaksanakan oleh Kementrian Agama Provinsi Jawa Tengah, bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Sabtu (3/10/2020).

 

Seminar yang dilaksanakan secara virtual tersebut diikuti oleh perwakilan siswa dari seluruh Madrasah Aliyah se-Jawa Tengah.

 

Tujuan dari seminar ini adalah untuk meningkatkan keterampilan remaja dalam lingkup siswa Madrasah Aliyah, sehingga mereka memiliki pandangan yang lebih luas mengenai keterampilan sebagai bekal hidup di masa depan.

 

Tiga materi yang disajikan dalam Webinar berskala Provinsi ini diantaranya adalah : Sekolah Tanpa Sekat Untuk Menyiapkan Jateng Unggul Menyongsong Generasi  Emas, Generasi Kekinian, Peluang Pekerjaan, dan Kebiasaann Baru, serta, Keterampilan Untuk Masa Depan.

 

Menurut Dinda, siswa MA Darul Amanah yang mengikuti Webinar tersebut, ia merasa terbuka wawasannya  untuk menghadapi masa depan.

 

“Webinar ini semakin membuka mata kami, selaku remaja, bahwa keterampilan adalah hal yang wajib untuk dimiliki. Bukan sekedar perhiasan, namun ini seperti baju yang harus dikenakan” tutur siswa asal Pekalongan tersebut.

 

Kedepannya, diharapkan siswa yang mengikuti seminar berbasis online ini bisa menularkan pengetahuan-pengetahuan yang mereka dapatkan kepada teman-temannya. Sehingga semakin banyak remaja yang siap menghadapi masa depan.

Scroll to Top