ARTIKEL
SOSIALISASI PERGURUAN TINGGI, SANTRI KELAS 6 TMI JADI LEBIH PUNYA PANDANGAN
Darul Amanah – Tak seperti biasanya santri kelas 6 TMI berkumpul bersama pada hari Selasa (28/2). Kelas 6 putra di RPS Gedung Darunnajah baru dan putri di Gedung Yayasan. Berkumpulnya para santri pada kali ini bermaksud dalam kegiatan sosialisasi Perguruan Tinggi. Setelah sebelumnya telah datang dari Universitas Negeri Semarang (UNNES), Universitas Ngudi Waluyo Semarang, Kampung Bahasa Inggris Pare, STEI Jogjakarta, dan STIPARI Semarang, kali ini giliran AKBID Kendal, Akademi Keperawatan Al Kautsar Temanggung, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, serta SETIA WS Semarang.
Dalam kegiatan ini, dari Mahasiswa maupun Dosennya membawa kabar tentang pengenalan kampus dan informasi pendaftaran, bagaimana caranya, jalurnya, serta proses awal untuk menjadi seorang Mahasiswa. Dari Mahasiswa biasanya berbagi pengalaman serta bagaimana rasanya menjadi seorang pelajar di PTN/Universitasnya, sedangkan untuk para Dosen lebih ke pengenalan kampus dari sistem hingga cara mendaftar. Bahkan ada juga alumni pondok pesantren Darul Amanah yang ikut menyosialisasikan kampusnya.
“Harapannya untuk adek-adek kelas pokoknya semangat buat ujiannya, trus apapun pilihan mereka itu kan tergantung pengennya masing-masing, ya tetep sukses selalulah pokoknya”. Ujar Ani Nailul Muna alumni Darul Amanah tahun 2016 yang kini bertitle mahasiswi Akademi Kebidanan UNISKA Kendal.
Para santri kelas 6 beragam dalam menyambut kegiatan sosialisasi ini. Ada yang gembira karena bisa lebih paham dan tahu tentang cara dan proses untuk mendaftar di PTN/Universitasnya, seta ada yang tambah bingung dalam menentukan pilihan mana yang akan dituju untuk meneruskan pendidikan.
“Tentunya saya senang dengan adanya sosialisasi ini, karena saya bisa menjadi lebih paham dan tahu gimana caranya mendaftar ke Universitas yang saya inginkan, dan kebetulan kemarin ada yang saya minati”. Tutur Sa’id, santri kelas 6 IPS 1 usai acara sosialisasi itu selesai tadi siang.
“Wah jadi tambah bingung Ust, soalnya tadi sama kemarin banyak pilihannya. Tapi insyaallah jadi lebih bisa punya pandangan lah”. Ujar salah satu anak kelas 6 IPA 1, Dyas Ramadhan.
Setelah diadakannya sosialisasi perguruan tinggi ini, diharapkan para santri kelas 6 bisa memilih dan meneruskan pendidikannya seusai tamat pendidikannya di TMI Darul Amanah ini. Serta bisa lebih mengembangkan ilmu dan kemampuan yang sudah diasah kurang lebih selama 6 tahun.