ARTIKEL
Pramuka Rakit KECE 02 : Tanamkan Nilai-nilai Islam Penuh Keceriaan Dalam Kepramukaan Sejak Dini
TEMANGGUNG – (أنا كشاف وأنا مسلم)
Saya Pramuka dan Saya Muslim, itulah semboyan Pramuka Pondok Pesantren Darul Amanah. Mengintegrasikan kepramukaan dan keislaman. Sebetulnya keduanya telah menjadi satu kesatuan, karena nilai-nilai yang ditanamkan dalam pramuka juga merupakan nilai-nilai Islam.
Dalam dunia internasional, Pramuka disebut dengan istilah “Kepanduan” (Boy Scout). Gerakan Pramuka memiliki kode-Kode Kehormatan Pramuka, sebagaimana yang tertuang dalam Anggaran Dasar Pramuka, Gerakan Pramuka memiliki Kode Kehormatan yang terdiri atas janji yang disebut Satya dan Ketentuan Moral yang disebut Darma Kode Kehormatan Pramuka disesuaikan dengan golongan usia dan perkembangan rohani dan jasmaninya, yaitu: Kode Kehormatan Pramuka Siaga terdiri atas Dwisatya dan Dwidarma. Kode Kehormatan Pramuka Penggalang terdiri atas Trisatya Pramuka Penggalang dan Dasadarma. Kode Kehormatan Pramuka Penegak dan Pandega terdiri atas Trisatya Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega dan Dasadharma. Kode Kehormatan Pramuka Dewasa terdiri atas Trisatya Anggota Dewasa dan Dasadarma.
Penggalang Rakit merupakan tingkatan kedua dalam Pramuka Penggalang setelah penggalang Ramu dan sebelum Penggalang Terap. Atau juga bisa diartikan tingkatan kedua Pramuka penggalang setelah menyelesaikan materi SKU tingkat kedua.
Adapun filosofi dari penggalang rakit adalah pada masa ini seorang Pramuka tingkatan rakit harus bisa memilah dan membedakan hal-hal yang ditemui atau dipelajari antara kebaikan dan keburukan. Setelah mengumpulkan pengetahuan di penggalang Ramu, maka di penggalang rakit adalah waktu untuk mengumpulkan materi.
Dari materi tersebut diperoleh materi yang baik dan berguna untuk kehidupannya mendatang, sehingga seorang penggalang tingkatan rakit tidak terjerumus dalam pergaulan bebas atau semacamnya.
Kegiatan Rakit santri Pondok Pesantren Darul Amanah tahun ini mengusung tema “KECE 02” (Kemah Ceria Kelas 2). Dengan berjumlahkan 140 Santri, kegiatan tersebut dilaksanakan di Jalan Tambi Km. 2 Sibajag, Kampoeng Atas Awan Alternatif Ngadirejo, Dieng, Canggal, Kec. Candiroto, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.
Pemberangkatan para peserta ke tempat perkemahan dilaksanakan pada kamis setelah sholat dhuhur. Sesampainya ditempat perkemahan para peserta andika rakit disuguhkan dengan suasana sejuk dan pemandangan yang bagus tentunya. Namun dengan suasana yang menyenangkan ini, tidak mengalihkan tujuan utama mereka untuk dilantik menjadi andika rakit.
Pendidikan, pengalaman, kebersamaan, bahkan kebahagiaan. Semuanya dirasakan oleh semua peserta andika rakit tahun ini. Pada sore harinya di tempat perkemahan para peserta mulai mendirikan tenda untuk mereka tempati dan mempersiapkan diri untuk acara malamnya, yakni Api Unggun.
Api Unggun menjadi rentetan acara pada pelantikan kali ini, dilaksanakan pada malam hari pukul 20.00 WIB tentunya. Setelah selesai api unggun para peserta di arahkan untuk istirahat, guna kegiatan keesokan harinya.
Keesokan harinya, udara segar menemani pagi mereka. Para peserta lakukan olahraga bersama dan dilanjut pemantapan materi oleh pengurus Koordinator Pramuka kepada peserta andika rakit.
Pada pemantapan materi tersebut para peserta dididik, digembleng, agar menjadi Pramuka yang tangguh. Seperti dalam filosofinya andika rakit merupakan sebuah bahan yang nantinya akan diterapkan menjadi satu sehingga menjadi andika terap (Tingkatan Ketiga Pramuka Penggalang)
Dengan dilantik nya para anggota Penggalang Tingkat Rakit ini semoga mereka dapat melanjutkan pelatihan mereka untuk mendapatkan tingkat pramuka selanjutnya yaitu Tingkat Terap.