ARTIKEL

Pimpinan Pesantren Darul Amanah Sukorejo Lantik Pengurus Baru Putri Masa Bakti 2020/2021

Posted by admin
19/02/2020 | 08:13 WIB

Pelantikan OSDA Putri Masa Bakti 2020-2021

DARUL AMANAH -“Patah tumbuh hilang berganti, sebelum patah sudah tumbuh sebelum hilang sudah berganti.” “Siap dipimpin dan siap memimpin.” Semboyan ini sering didengar dan dilihat oleh para santri di lingkungan Pondok Pesantren Darul Amanah Sukorejo Kendal.

Rabu (19/02/2020), Pimpinan Pondok Pesantren Darul Amanah KH. Mas’ud Abdul Qodir didampingi Hj. Nur Halimah menghadiri acara Pembacaan Laporan Pertanggungjawaban Pengurus Putri Organisasi Santri Darul Amanah (OSDA) masa bakti 2019/2020 dan Pelantikan Pengurus Putri OSDA masa bakti 2020/2021 di Aula Pondok Pesantren Darul Amanah.

Acara ini dihadiri pula Wakil Pimpinan H. Muhammad Adib, Lc, MA., H. Muhammad Fatwa, M.Pd, Hj. Vina Nihayatul Maziyah, SH.I., Hj. Milatusa’diyah, S.Pd., Beberapa Dewan guru dan Seluruh Santri Putri Pondok Pesantren Darul Amanah.

Laporan Pertanggung jawaban Pengurus Putri Organisasi Santri Darul Amanah (OSDA) masa bakti 2019/2020 ini agendanya melaporkan susunan personalia, program kerja harian, mingguan, bulanan dan tahunan, hasil usaha, surat menyurat, keuangan, inventaris, kejadian-kejadian penting selama mengemban amanah.

Setelah Pembacaan Laporan Pertanggung jawaban, Pimpinan Pondok Darul Amanah, KH. Mas’ud Abdul Qodir secara resmi melantik 182 Anggota Pengurus Baru Putri OSDA Periode 2020-2021, yang diketuai oleh Saudari Damayanti Dinda, kelas 5 IPA 3 berasal dari Pekalongan dan wakilnya Saudari Meta Nur Meliana, kelas 5 IPS 4 berasal dari Kendal.

Dalam Sambutanya, Pimpinan Pondok Pesantren Darul Amanah menyampaikan, Imamul Al Ghozali tentang keikhlasan ini menyatakan “Annas kulluhum mauta ilal ‘alimun, wal alimuna niyamun ilal amilun, wal amiluna mukhtaruna ilal mukhlisun” Manusia kata imam Al Ghozali pada dasarnya mati kecuali orang yang berilmu, orang yang berilmu walaupun dia hidup tidur kecuali yang mengamalkan ilmunya dan orang yang mengamalkan ilmunya banyak yang tertipu kecuali yang ikhlas didalam mengamalkannya.

“kami ucapkan terima kasih kepada pengurus OSDA Masa bakti 2019/2020 yang sudah ikhlas atas pengabdian dan kerja kerasnya dalam membantu Pondok Pesantren Darul Amanah, semoga perjuangan dan amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT. Ungkap Pimpinan Pesantren.

Beliau menambahkan,
الحق بلا نظام يغلبه الباطل بنظام
“Kebenaran yang tak terorganisir akan dikalahkan oleh kebatilan yang terorganisir” perkataan ini mengingatkan kita tentang pentingnya berorganisasi yang terstruktur dan strategi yang bagus akan menjadikan kepengurusan yang baik dan sebaliknya bahayanya suatu kepengurusan yang tidak diorganisir akan menjadikan kepengurusan yang lemah. Maka Pengurus Organisasi Santri Darul Amanah (OSDA) dalam menjalankan program kerja kepengurusan, semuanya harus dengan arah dan tujuan sesuai visi dan misi Pondok Pesantren Darul Amanah.

“Selamat kami ucapkan kepada seluruh pengurus baru OSDA masa bakti 2020/2021, Semoga pengurus baru ini harus lebih baik dari pengurus sebelumnya’’, Pungkas Pimpinan Pesantren.

ARTIKEL TERKAIT