ARTIKEL

Hadapi Tahun Ajaran Baru, MTs Darul Amanah Gelar Workshop Pengembangan Kurikulum

Posted by admin
19/07/2021 | 14:18 WIB

Hadapi Tahun Ajaran Baru, MTs Darul Amanah Gelar Workshop Pengembangan Kurikulum

Menghadapi Tahun Pelajaran 2021/2022, MTs Darul Amanah selenggarakan workshop pengembangan kurikulum pada Senin (19/7/2021).

 

Workshop Pengembangan  Kurikulum yang diikuti oleh seluruh guru yang terdaftar dalam verval MTs Darul Amanah ini dipimpin langsung oleh pengawas MTs Kabupaten Kendal, Makhasin Ariffi Setya, S.Pd.I, M.Pddengan mengambil titik poin pembahasan pada penyusunan dan review kurikulum KTSP 2013.

 

Pelaksanaan workshop ini bertujuan untuk mempersiapkan MTs Darul Amanah dalam menghadapi Tahun Pelajaran baru 2021/2022. Hal tersebut penting mengingat bahwa tahun ini, Pendidikan masih dilaksanakan dalam masa pandemic.

 

Selain itu, workshop yang dilaksanakan rutin tiap tahun pelajaran ini juga bertujuan untuk memantapkan serta meningkatkan kualitas pelaksanaan kurikulum yang berjalan pada Lembaga Pendidikan.

 

“Walaupun kita masih berada dalam masa pandemic seperti sekarang, namun sebagai seorang guru yang bergerak di dunia Pendidikan, harus senantiasa memiliki semangat yang tinggi untuk memberikan yang terbaik kepada siswa” tutur Makhasin Ariffi Setya, S.Pd.I, M.Pd

 

“Setelah mengikuti workshop pengembangan kurikulum ini, saya harap guru-guru khususnya, serta MTs Darul Amanah secara keseluruhan, bisa menyelenggarakan Pendidikan dengan lebih baik lagi.” Tutur Badrudin, S.Pd dalam sambutannnya.

ARTIKEL TERKAIT