ARTIKEL

Akademisi Global University Kunjungi Pondok Pesantren Darul Amanah Sukorejo Kendal.

Posted by admin
17/08/2024 | 20:52 WIB

KENDAL– Pondok Pesantren Darul Amanah Ngadiwarno Sukorejo Kendal kembali mendapat kunjungan istimewa, dari salah ulama dan akademisi tingkat internasional. Jum’at, 16/08/2024.

Kunjungan kali ini adalah Prof. Dr. Thoriq Ghanam dari Global University Beirut Lebanon.

Global University adalah lembaga pendidikan berkualitas tinggi yang didirikan pada tahun 1992.

Global University telah banyak memberikan peluang pendidikan serta telah mencetak mahasiswanya untuk menjadi pemimpin.

Global University adalah lembaga pendidikan tinggi terakreditasi dan Universitas Global terdiri dari tiga fakultas yaitu Fakultas Ilmu Administrasi, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Fakultas Sastra dan Humaniora.

Kunjungan Prof. Dr. Thoriq Ghanam disambut hangat oleh Pimpinan Pondok Pesantren Darul Amanah KH. Mas’ud Abdul Qodir dan Wakil Pimpinan H. Muhammad Adib, Lc, MA.

Silaturahmi Prof.Dr. Thoriq Ghanam juga memberikan kuliah umum dihadapan santri dan guru Pondok Pesantren Darul Amanah bertempat di Gedung Olahraga Pondok Pesantren Darul Amanah.

Dihadapan para santri dan guru Prof. Dr. Thoriq Ghanam menjelaskan tentang ilmu tauhid dan bagaimana cara seorang hamba mengimani Allah dan Rosulnya.

Beliau menyampaikan beberapa permasalahan yang berkaitan dengan ilmu aqidah. Yang pertama, beliau menyampaikan bahwa tidak ada agama yang benar kecuali Islam. Kedua, beliau membahas tentang amalan yang paling mulia, serta kewajiban yang paling pertama sebelum sholat, sebelum puasa, sebelum zakat, serta sebelum haji, yakni amalan beriman kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW. Ketiga, permasalahan yang dibahas yakni mensucikan Allah SWT dari berada di suatu tempat.

Selesai kuliah umum, Dr. Thoriq Ghanam melakukan photo sesi photo bersama dan ramah tamah bersama pimpinan pesantren di Gedung Wisma Ibnu Sina.

ARTIKEL TERKAIT