Selesai Khutbatul Arsy, Para Santri Mulai Pelajaran di Kelas

Sukorejo/ da.com- setelah khutbatul arsy selesai dilaksanakan dan telah diadakan tes sebagai evaluasi akhir pada hari selasa ( 27/08 ), maka mulai hari rabu ( 28/08) para santri sudah mulai masuk ke kelas mereka masing- masing  untuk kegiatan belajar mengajar ( KBM ) semester ganjil . Ada perubahan jam pelajaran mulai tahun ini. Pada tahun kemarin, para santri masuk sekolah hanya 8 jam pelajaran saja, namun mulai tahun ini, para santri masuk sekolah 9 jam yaitu dari pukul 07.15 WIB hingga pukul 15.15 WIB. Namun perubahan masuk kelas dari 8 jam pelajaran menjadi 9 jam pelajaran ini hanya berlaku selama tiga hari yaitu hari Sabtu, Ahad dan Senin. Adapun hari selasa, Rabu dan Kamis masuk hanya sampai pukul 13.15 WIB dan dilanjutkan ekstra kurikuler pada siangnya. Penambahan jam masuk ini dikarenakan adanya penambahan beberapa mata pelajaran diantaranya Tahfidzul Qur’an, Leader Ship, Nisa’iyah , Imla’ dan lain sebagainya.