ARTIKEL
Perpulangan dan Liburan santri
Sukorejo/da.com- Setelah masuk pada Bulan Ramadhan ini, maka bagi para santri tibalah saatnya untuk liburan . LIburan ini dalam rangka merayakan dan memperingati Hari Raya Idul Fitri. Para santri Mukim mulai pulang ke daerah mereka masing- masing pada hari Rabu ( 31/07). Santri putri pulang mulai pukul 10.00 WIB sampai 12.00 WIB, sedangkan santri putra pulang mulai pukul 13.00 WIB . Dalam perpulangan ini para santri harus dijemput oleh orang tua wali murid mereka masing- masing. Sedangkan untuk kelas 6 TMI putra, selama liburan ini menjaga pesantren. Namun atas kebijakan pesantren, para santri dibagi menjadi 2 sift , jadi mereka bisa pulang secara bergantian antara sift 1 dengan sift 2 yang baru bisa pulang pada kamis ( 01/08) siang. Sedangkan liburan akhir Ramadhan dan Hari Raya Idul fitri ini dimulai hari kamis ( 01/08) .